Bintang
November 26, 2012
Udah lama banget, ini catatan mau di-post. Tapi waktu tak mendukung. Sehingga membuat catatan ini hampir membusuk di laptop ane. Syukurnya hari ini ane punya waktu luang untuk berbagii catatan ane. Kalau tidak bisa berabe urusannya.
Hari ini usiamu bertambah. Lama waktu untuk menghela
nafaspun berkurang. Maaf untuk kali ini akutidak mengucapkan ucapan itu lebih
dahulu. Aku ingin dia dan yang lain mengucapkan terlebih dahlu. Hingga aku
menjadi yang terakhir untuk mengucapkannya. Mungkin tahun lalu aku begitu
antusias pada hari lahirmu. Tapi sekarang aku seperti enyah ditelan waktu.
Menunggu adalah suatu hal yang telah mendarah daging
didiriku. Lagi-lagi aku harus menunggu putaran waktu hingga terhenti dihari
lahirmu. Meski hanya sejenak berhenti melepas lelah, aku tetap setia menunggu
sang waktu. Kali ini aku ingin sekali bertemu denganmu, mengucapkan secara
langsung. Tapi rasanya tak mungkin. Aku telah bersusah payah hilang dari hujanb
cemburu yang selalu menusuk. Itu sebabnya keinginan bertemu denganmu tak ingin
ku gapai.
Unuk tahun lahirmu kali ini, aku telah menyiapkan beratus
bintang. Ratusan bintang yang susah payah ku hasilkan dari tanagnku. Aku
belajar dari nol hingga hasilnya maksimal. Gagal, bangkit lagi. Gagal, bangkit
lagi. Aku tak pantang menyerah saat melakukannya. Hingga akhirnya semua itu
bisa ku lakukan dengan cekatan. Disela-sela kesunyianku, disela-sela
ketenanganku aku membuatnya. Hingga waktu proses terhenti saat H-1 hari
lahirmu.
Ratusan bintang yang ku buat akan ku persembahkan
untukmu. Sebab kau sangat suka mengamati langit. Dan langit itu dihiasi oleh
bintang. itulah alasan mengapa aku ingin mempersembahkan bintang. meski bintang
ini hanya terbuat dari kertas. Namun aku berharap bintang-bintang itu dapat
menemanimu dan menenangkanmu. Tapi semua itu hanya keinginanku. Bintang itu tak
bisa ku berika padamu. Entah mengapa rasanya suli. Akau masih ragu akan dirimu
dan rasa yang ku miliki. Maaf aku ak bisa berikan bintang-bintang ini untukmu.
Biarkan aku menyimpannya. Biarkan bintang-bintang ini yang menemaniku. Aku
butuh mereka sebagai pengganti dirimu. Meski semua bintang ini tak ku berikan
padamu. Tapi bintang ini tetap ku persembahkan untukmu. Hanya untukmu lelaki
pengagum hujan, penikmat malam dan pemerhati langit.
Happy Birth Day
0 komentar